Blog

Scimmiaska

scimmiaska

Band yang bergenre SKA Rock Steady ini lahir pada awal bulan Juli 2012 di Batujajar, Bandung Barat. ScimmiaSka terbentuk bermula dari keinginan salah satu personilnya untuk membuat salah satu band beraliaran musik SKA dan ikut membaur di komunitas musik SKA Bandung dan Indonesia pada umumnya dengan formasi awal Senny (vocal), Reza (trumpet), Giant (keyboard), Anggi (bass), Jimi (guitar), Onie (gitar) dan Yogi (drum)

Sedikit flashback

ScimmiSKA pertama kali manggung di acara HUT VKC (Komunitas Vespa) pada Juli tahun 2012 dengan formasi awal tersebut diatas, dan membawakan 2 (dua) lagu singlenya I Wanna Sing About You dan Berkumpul Bersama. Meski sedikit nervous ketika memainkan musik di panggung namun tidak disangka animo penonton yang mulai membaur ke depan menjadikan semangat untuk memberikan tontonan yang terbaik di show perdana kami.

Respect dari penonton yang hadir dan animo yang terus bergerak, berjoged, berdanska mengiringi lagu yang kita mainkan menjadikan titik awal dari lahirnya ScimmiaSKA di Batujajar di rumah kami, Comming From Hidden Town, To be the SKA begitulah kutipan lahirnya ScimmiSKA dari awal perjalanan (dari tempat terpencil, kami lahir dengan musik SKA). Dan semoga karya-karya kami kedepannya bisa di terima oleh masyarakat luas. [penulusuran Beograd lewat personil ScimmiaSka di tumblrnya)

ScimmiaSKA bisa terus eksis sampai sekarang karena dukungan pemirsa dan para pecinta musik yang terus mendukung kami, khususnya keluarga besar kami, para orang tua, sesepuh kami yang solid bersama para pemuda-pemudi, yang terus memberikan support yang sangat besar kepada kami. Tanpa kalian kita cukup berjalan sampai disini, dan karena kalian kita bisa terus berjalan sampai sekarang, dan nanti. Insya Allah..

Line Up :

Vokal – Gege (Givani Gumilang)
Keyboard – Gian (Iqbal Giantaufik)
Trumpet – Eot (Reza Dwi Nugraha)
Trumpet – Asan (Shandra Adhiman Sobari)
Saxophone (alto) – Reza (Reza Surya Pradina)
Gitar – Oni (Roni Riansyah)
Gitar – Jim (Jim Desta Firdaus)
Bass – Jue (Anggi Fichriadi)
Trombone – Ogi (Yoghi Adhia Prasandi)
Drum – Erik (Erick Mochamad Ilyas)

Sampai saat ini ScimmiaSka sudah punya beberapa lagu yang diantaranya sbagai berikut :
– I Wanna Sing About You
– Lelah
– Indah Bola Mata
– Berkumpul Bersama
– Bebaskan

ROSEMARY

biografi-rosemary-lorong-musik-dot-com

Rosemary adalah sebuah band indie dari Bandung beraliran Skatepunk. Berawal dari pertemanan dalam sebuah komunitas skateboards di Bandung pada tahun 1997. Band ini sendiri didirikan oleh sang vokalis yang bernama Indra Gatot. Saat itu Formasi awal Rosemary adalah : Soffi Gahara (Vocal), Arie Ardiansyah (Guitar), Indra Gatot (Bass), Imam (Drum). Seiring berjalannya waktu, akhirnya Rosemary bisa berpartisipasi dalam berbagai event yang pernah diadakan pada masa itu.
Rosemary sempat berpartisipasi dengan “Ticket To Ride” yang bertujuan mencari dana membuat skatepark di Bandung di tahun 1999. Rosemary pernah sempat vakum dikarenakan sang vokalis yang sibuk mengikuti lomba skateboard di berbagai kota.
Dua personil Rosemary yaitu Arie yang sekarang menjadi vokalis Disconnected dan Sofi yang sekarang menjadi pesonil Jolly Jumper mengundurkan diri dari band. Indra Gatot mengambil alih posisi Vocal dan Guitar.
Di tahun 2002 Gatot berencana untuk mengembalikan kembali band nya yang sempat vakum itu. Gatot mengajak Fajar untuk mengisi posisi Bass dan Imam di posisi Drum untuk membentuk dan membangun kembali. Namun dua tahun kemudian tepatnya tahun 2004 Imam (drum) mengundurkan diri dan digantikan oleh Denny. Tak lama setelah itu Ink masuk diposisi guitar dan vocal dan line up Rosemary pun seperti yang kita kenal sampai sekarang yaitu Indra Gatot (gitar/vocal), Iink (gitar/vocal), Fajar (bass/backing vocal), Denny (drum).
Band ini banyak mempengaruhi remaja-remaja khususnya yang sama-sama memiliki hobby bermain papan alias Skateboarding. Apalagi sang vokalis merupakan salah satu pemain Skateboard terbaik di Indonesia.
Semakin lama para penggemar Rosemary semakin banyak, mereka disebut dengan WARS (We Are Skatepunkers), mereka terkumpul dan tergabung dalam komunitas tersebut. Komunitas WARS tak hanya meraja lela di Bandung, kota-kota besar seperti Jakarta pun ikut tergabung dalam komunitas penggemar Rosemary ini.
Selain kompilasi fenomenal “Tiket To Ride“, Rosemary pun sering terlibat dalam berbagai kompilasi lainnya yaitu: “Beyond Good And Evil” (No Label Records), dan “Disorder of youth/1999” (Revolution Records).
Di tahun 2006 mulailah mereka merilis album pertama di bawah label Broken Board Records dengan tetap konsisten mengangkat materi subgenre dari punk rock, skatepunk.
Pada tahun 2008 Rosemary telah merilis album Repackage dari album sebelumnya yang bertajuk “Self Title” yang berisi 8 lagu dari album sebelumnya + 3 lagu baru, salah satu hits single-nya adalah “Punk Rock Show” yang sepertinya menjadi sebuah lagu kebangsaan yang wajib dibawakan setiap kali mereka manggung.
Pada tanggal 9 Maret 2013 menjadi momen bersejarah bagi band asal Bandung yang mempopulerkan genre skatepunk di tanah air ini. Kelompok bermusik yang dibentuk dari keisengan di arena skate ini telah bermetamorfosa menjadi band besar yang mampu menyedot ribuan WARS (We Are Skatepunkers, sebutan fan Rosemary), dalam konser tunggalnya yang bertajuk “Punkrock Show Live in Concert” dan menjadi band pertama yang menggelar konser tunggal di Lapangan Gasibu yang selama ini lebih sering menjadi tempat berlangsungnya pertunjukan musik kolosal yang menampilkan sejumlah band atau musisi dalam satu panggung.
Personil Rosemary :
Indra Gatot – Vocal & Guitar
Ink Mary – Guitar & Vocal
Fajar Juliandri – Bass
Denny Hsu – Drum